Cara Edit PDF Lewat Hp, Coba Pakai Trik ini dijamin Berhasil

Cara Edit PDF Lewat Hp, Coba Pakai Trik ini dijamin Berhasil
Cara Edit PDF Lewat Hp, Coba Pakai Trik ini dijamin Berhasil

aramedia.ID – Salah satu jenis file dokumen yang sering dipakai adalah format PDF. Jenis format file ini banyak dipakai karena memiliki beberapa kelebihan, salah satunya adalah sifatnya yang fleksibel dan bisa dibuka lewat perangkat apa saja.

Sebagaimana kita tahu, untuk saat ini penggunaan smartphone memang sudah semakin meningkat kemampuannya.

Bukan hanya sekedar alat komunikasi, namun kini smartphone bisa juga dipakai sebagai penunjang pekerjaaan bagi penggunanya. Termasuk untuk melakukan edit pada file PDF yang ternyata bisa juga dilakukan lewat Hp saja

Bacaan Lainnya

Namun yang jadi masalah, terkadang ketika akan membuka dan melakukan edit pada file PDF ini lewat Hp ada beberapa pengguna yang masih belum paham bagaimana caranya.

Oleh karena itu sebagai bahan referensi dan panduan untuk Anda, yang mungkin saat ini sedang dalam situasi seperti ini, dimana mau mengedit file PDF lewat Hp tapi masih bingung caranya, silakan simak artikel yang sudah redaksi siapkan dibawah ini.

Baca Juga :  Aplikasi Shopee Error Tidak Bisa dibuka, Begini Mengatasinya

Cara Edit PDF Lewat Hp Dengan Mudah dan Cepat

 

Ada dua cara mudah yang bisa dilakukan pengguna jika mereka ingin melakukan edit pada file PDF lewat perangkat smartphone.

Kedua cara tersebut, bisa dilakukan secara offline dengan bantuan apliaksi tambahan, dan bisa juga dilakukan secara online lewat bantuan situs website.

Untuk detail lengkap mengenai kedua cara atau metode tersebut, silakan simak pada poin pembahasan dibawah ini.

1. Edit File PDF di Hp Lewat Aplikasi

Untuk metode yang pertama, adalah melakukan edit file PDF di Hp secara offline menggunakan aplikasi tambahan yang harus di install lebih dahulu.

Aplikasi yang dimaksud adalah aplikasi Microsoft Word,  yang bisa Anda unduh aplikasi tersebut secara gratis di Google Play Store.

Setelah Anda mengunduh aplikasinya, untuk melakukan edit file PDF di Hp dengan menggunakan aplikasi Microsoft Word, berikut ini langkah-langkahnya.

  • Pastikan apliaksi Microsoft Word sudah terpasang di Hp Anda
  • Selanjutnya, pilih file PDF yang akan diedit
  • Pada saat mengklik file PDF akan muncul pilihan, buka dengan Penampil PDF atau MS Word
  • Silakan Anda pilih buka dengan MS Word
  • Nantinya, secara otomatis sistem akan melakukan konversi file PDF Anda menjadi file Word
  • Setelah selesai, maka file PDF sudah bisa diedit sesuai dengan keperluan
Baca Juga :  Begini Cara Download Foto IG dengan Cepat dan Mudah

2. Cara Edit File PDF Secara Online

Untuk metode yang kedua pengguna bisa melakukan edit file PDF milik mereka secara online dengan memanfaatkan situs layanan editor file PDF online.

Disini redaksi menggunakan layanan dari smallpdf.com yang sudah cukup populer dikalangan pengguna, karena kemudahan yang ditawarkan layanan ini.

Jika Anda tertarik juga untuk memanfaatkan lanyanan smallpdf.ocm untuk mengedit file PDF milik Anda, simak langkah-langkahnya dibawah ini.

  • Silakan kunjungi situs berikut https://smallpdf.com/pdf-to-word dari browser yang Anda gunakan
  • Selanjutnya, klik pada tombol Choose File atau Pilih File
  • Kemudian silakan pilih dan upload file PDF yang akan diedit
  • Tunggu hingga file PDF tersebut terupload dengan sempurna
  • Jika sudah, akan muncul beberapa pilihan silakan pilih Convert to Word kemudian tab Pilih Opsi
  • Tunggu hingga proses koneversi file selesai
  • Nantinya, file PDF tersebut akan diubah menjadi file.docx
  • Terkahir, silakan unduh file .docx tersebut
  • Selanjutnya, silakan edit sesuai dengan keperluan
Baca Juga :  InstaLooker, Aplikasi Ampuh Untuk Intip IG Tanpa Follow

Demikian informasi yang bisa redaksi sampaikan pada artikel kali ini mengenai bagaimana cara edit file PDF lewat Hp, baik menggunakan aplikasi ataupun tanpa aplikasi.

Artikel Menarik Lainnya:

Semoga informasi yang redaksi ulas diatas bermanfaat dan dapat menjadi panduan untuk Anda yang ingin melakukan editing file PDF di Hp tapi masih belum paham bagaimana caranya.

Pos terkait