Cara Menambahkan Lagu di Capcut Untuk Backsound

Cara Menambahkan Lagu di Capcut Untuk Backsound

aramedia.ID – Seperti yang kalian ketahui, aplikasi Capcut merupakan salah satu aplikasi smartphone yang cukup populer yang digunakan untuk edit video. Salah satu fitur yang cukup populer adalah fitur untuk menambahkan lagu atau musik sebagai backsound untuk video yang diedit.

Akan tetapi, jika kalian adalah pengguna yang baru pertama kali menggunakan aplikasi capcut untuk mengedit video lewat smartphone tentu akan sedikit bingung dalam menggunakan beberapa fitur yang ada di aplikasi ini, termasuk fitur yang redaksi sebutkan diawal.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini  redaksi akan memberikan panduan atau langkah-langkah bagaimana cara menambahkan lagu di Capcut untuk digunakan sebagai musik latar atau backsound agar video yang kalian edit jdai kian menarik.

Bacaan Lainnya

Cara Menambahkan Lagu di Capcut

Cara Menambahkan Lagu di Capcut Untuk Backsound

Dalam proses menambahkan musik atau lagu untuk sebuah video yang diedit menggunakan aplikasi Capcut, ada beberapa versi.

Versi pertama, adalah menambahkan musik dari galery lagu atau musik yang sudah kita siapkan sebelumnya. Lalu untuk yang versi kedua, adalah menambahkan lagu dengan musik yang sudah disediakan oleh aplikasi Capcut.

Baca Juga :  Aplikasi Untuk Menghitung Weton Khusus OS Android

Lalu yang terakhir adalah versi dimana kita akan menambahkan suara kita sendiri dengan cara merekam yang berfungsi sebagai narasi untuk menjelaskan maksud dari video tersebut.

Untuk lebih jelasnya, redaksi akan mengulasnya satu per satu versi-versi yang sudah disebutkan diatas.

1. Cara Menambahkan Lagu di Capcut Dengan Musik Bawaaan

Cara pertama jika kalian ingin menambahkan lagu di apliasi Capcut untuk video yang kalian edit, adalah menggunakan musik bawaan dari aplikasinya.

Untuk langkah-langkahnya, silahkan ikuti panduannya berikut ini:

  • Pertama, silahkan kalian buka lebih dahulu aplikasi CapCut di smartphone Android kalian masing-masing.
  • Selanjutnya klik menu atau buat New Project.
  • Kemudian, lanjutkan dengan menginput atau menambahkan video atau foto yang akan diberi musik latar
  • Selanjutnya, kalian buka menu Audio di bagian bawah
  • Pilih dan ketuk opsi Sounds.
  • Langkah selanjutnya kalian tinggal pilih kategori musik yang akan dipakai. Ada beberapa kategori musik yang bisa dipilih, mulai dari Rock, Travel, Vlog, Fresh, Healing, atau Warm.
  • Setelah memilih jenis musiknya, lanjut dengan klik tombol download (tanda panah ke bawah)
  • Terakhir, setelah musik berhasil didownload, tombol download akan berubah menjadi tombol plus (+). Ketuk tombol itu untuk menambahkan musik sebagai backsound video
  • Selesai.
Baca Juga :  Begini Cara Menghapus Background Foto di PicsArt

2. Cara Menambahkan Lagu di Capcut dengan Musik Sendiri

Versi kedua dalam menambahkan lagu di aplikasi edit video Capcut, adalah dengan musik atau lagu yang sudah kita siapkan sendiri sebelumnya.

Disini, kalian harus sudah menyiapkan file lagu dalam bentuk .mp3 untuk digunakan sebagai musik latar. Untuk caranya, ikuti petunjuknya dibawah ini:

  • Untuk langkah awal, sama saja dengan cara yang sudah redaksi ulas pada poin diatas.
  • Pada opsi  atau Audio kalian pilih dan ketuk opsi Sounds lalu Ketuk bagian Your Sounds dan pilih From device
  • Selanjutnya, silahkan pilih musik atau lagu yang sudah kalian siapkan sebelumnya
  • Terkahir, klik  tombol + di sebelah file lagu untuk mengupload musik di CapCut.
  • Selesai.

3. Cara Merekam Suara di CapCut (Voiceover)

Untuk versi yang terakhir, yakni menambahkan suara rekaman yang berfungsi sebagai narasi untuk menjelaskan maksud dari isi video tersebut.

Baca Juga :  Mau Baterai Ponsel Kamu Awet Seharian? Coba Tips Ini

Video yang diedit seperti ini biasanya untuk keperluan video tutorial yang di unggah di platform berbagai video, misal TikTok ataupun Youtube.

Lalu, bagaimana cara memasukan rekaman suara kita di aplikasi capcut untuk keperluan voiceover ini? berikut panduaanya untuk kalian:

  • Pertama, buka aplikasi Capcut dan buat New Project
  • Masukan video yang akan di edit atau di tambahkan suara rekaman
  • Pada menu Audio, kalian pilih yang opsi Voiceover.
  • Selanjutnya, Tekan dan tahan tombol perekam untuk mulai merekam suara Agan.
  • Jika CapCut minta izin mengakses microfon, ketuk Izinkan
  • Selanjutnya, kalian tinggal mulai berbicara sambil menahan tombol perekam.
  • Lepaskan tombol perekaman ketika kalian selesai berbicara.
  • Terakhir, ketuk tombol centang sehingga Agan dapat mengeditnya.
  • Selesai.

Demikian informasi menganai bagaimana cara menambahkan lagu di Capcut dalam beberapa versi yang bisa kalian coba.

Dengan cara ini tentu hasil editing video kalian kan jauh lebih menarik lagi ketika akan di upload di media sosial, baik TikTok maupun Youtube.

Semoga informasi ini bermanfaat untuk kalian dan selamat mencoba.

Pos terkait