5 Aplikasi Memperjelas Foto Buram Terbaik Untuk Android

5 Aplikasi Memperjelas Foto Buram Terbaik Untuk Android

aramedia.ID – Terkadang ada beberapa momen tertentu yang berhasil dijepret dengan kamera hp namun hasilnya kurang bagus atau nampak buram. Mau mengambil ulang gambar tersebut namun momennya sudah berlalu dan tidak terjadi lagi. Dari pada bingung, coba gunakan salah satu rekomendasi aplikasi untuk memperjelas foto buram yang sudah redaksi siapkan berikut ini.

Seperti kita ketahui, saat ini telah hadir sejumlah aplikasi yang dibekali dengan teknologi canggih yang sangat berguna untuk membantu pekerjaan dan aktifitas penggunanya.

Salah satunya adalah aplikasi yang bisa digunakan untuk memperjelas foto buram agar terlihat lebih jernih yang akan redaksi bahas pada artikel ini.

Bacaan Lainnya

Dengan bantuan aplikasi ini, Anda bisa dengan mudah mengolah foto yang buran hanya dalam hitungan detik tanpa butuh skill editing apapun. Penasaran dengan aplikasi-aplikasi tersebut? berikut ulasan lengkapnya untuk Anda.

Baca Juga :  Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Terbaik Untuk Ponsel Android

Aplikasi Untuk Memperjelas Foto Buram

BigJPG, Solusi Menjernihkan Foto Buram Tanpa Aplikasi

Mengutip dari sejumlah sumber, ada cukup aplikasi yang saat ini cukup populer dan banyak digunakan oleh pengguna untuk keperluan mengedit foto buram agar nampak lebih jernih.

Namun pada artikel ini, redaksi hanya akan memberikan lima nama aplikasi yang cukup populer dan paling banyak digunakan. Berikut daftarnya.

1. Remini App

Aplikasi yang satu ini tentu sudah tidak asing lagi untuk para pengguna perangkat Android yang hobi mengedit foto.

Pasalnya, aplikasi Remini App adalah aplikasi paling populer dikalangan pengguna Hp Android yang memiliki kemampuan dalam menjernihkan foto yang buram yang cukup bisa diandalkan.

Cara menggunakan Remini App yang mudah dan simple serta hasil akhirnya yang cukup menakjubkan menjadi alasan kenapa aplikasi ini digemari oleh penggunanya.

2. Lightroom

Ini merupakan salah satu aplikasi edit foto terpopuler dan masuk dalam jajaran aplikasi edit foto yang top dikalangan pengguna baik profesional atau pemula.

Baca Juga :  Cara Berhenti Langganan WeTv dengan Mudah

Selain digunakan untuk edit foto lewat Hp, aplikasi ini juga memiliki fitur yang cukup keren yakni fitur untuk menjernihkan foto yang buram.

Aplikasi ini tersedia dalam versi gratis, namun apabila ingin mendapatkan dan menggunakan semua fitur yang ada pengguna bisa beralih ke veri pro atau yang berbayar.

Akan tetapi, jika hanya ingin menggunakan aplikasi ini untuk menjernihkan foto saja yang versi gratis sudah lebih dari cukup.

3. Enhance Photo Quality

Selanjutnya ada aplikasi bernama Enhance Photo Quality. Aplikasi ini terkenal karena cara penggunaanya yang cukup mudah namun hasilnya cukup memuaskan.

Hanya dengan beberapa klik saja, Anda bisa dengan mudah merubah foto yang sebelumnya nampak buram menjadi foto yang baru dengan tampilan yang lebih jernih.

4. PhotoSoft

Jika ingin memakai aplikasi dalam paket lengkap, sebagai aplikasi untuk edit foto dengan berbagai efek sekaligus sebagai aplikasi untuk menjernihkan foto yang buram, aplikasi bernama PhotoSoft ini layak untuk dicoba.

Baca Juga :  Cara Menambahkan Lagu di Capcut Untuk Backsound

Pasalnya aplikasi ini dibekali dengan fitur pengeidtan foto yang lengkap sekaligus fitur yang berguna untuk meningkatkan kualitas foto, misalnya fitur penghilang noise, mempertajam foto dan aneka fitur menarik lainnya.

5. Photo Director

Terakhir, rekomendasi aplikasi untuk memperjelas foto buram yang masuk dalam daftar adalah aplikasi bernama Photo Director.

Ini juga termasuk salah satu aplikasi edit foto yang cukup canggih karena dibekalai dengan aneka fitur pengeditan foto yang bisa dimanfaatkan untuk berbagai keperluan.

Selain itu, fitur untuk menjernihkan foto pada aplikasi ini juga cukup bisa diandalkan dan tak kalah bagus hasilnya dengan aplikasi-aplikasi lainya.

Demikian informasi dari redaksi mengenai lima aplikasi memperjelas foto buram yang bisa Anda install salah satunya di perangkat yang Anda gunakan.

Pos terkait