Biaya Servis Injeksi Honda Beat di Bengkel Resmi

Biaya Servis Injeksi Honda Beat di Bengkel Resmi
Biaya Servis Injeksi Honda Beat di Bengkel Resmi

aramedia.ID – Untuk tipe Honda Beat yang sudah menggunakan sistem injeksi untuk penyupaku bahan bakar ke mesin, harus dilakukan perawatan secara berkala agar fungsinya bisa tetap normal.

Berkenaan dengan hal tersebut, pada artikel kali ini akan redaksi ulas mengenai perkiraan biaya yang harus dikeluarkan untuk servis injeksi motor Honda Beat pada bengkel resmi Honda.

Pasalnya, selama ini ada anggapan bahwa motor yang sudah menggunakan sistem injeksi tidak butuh servis, padahal hal tersebut adalah anggapan yang salah.

Bacaan Lainnya

Oleh karena itu, jika Anda adalah salah satu pemilik motor matic Honda Beat injeksi dan bermasuk ingin melakukan perawatan pada komponen suplai bahan bakar elektronik tersebut, silakan simak ulasan redaksi dibawah ini mengenai biaya untuk servis injeksi motor Honda Beat pada bengkel resmi.

Baca Juga :  Ciri-Ciri Aki Mobil Soak yang Sebaiknya Anda Ketahui

Efek Jika Injeksi Jarang di Servis

Sebelum redaksi berikan informasi perkiraan biaya yang harus dikeluarkan untuk melakukan servis injeksi pada motor Honda Beat pada bengkel resmi, sebaiknya Anda ketahui dan pahami lebih dahulu apa saja efek yang akan terjadi jika komponen injeksi jarang dilakukan servis berkala.

1. Bagian Injeksi Rawan Berkerak

Karena jarang dilakuakn servis untuk dibersihkan, maka biasanya pada komponen injektor atau penyemprot bahan bakar ke ruang mesin akan sangat rentan berkerak, hal ini disebabkan oleh kualitas BBM yang kurang bagus.

Jika hal seperti ini dibiarkan secara terus menerus maka akan sangat mempengaruhi performa dari mesin karena semburan bahan bakar akan menjadi terganggu.

2. Performa Mesin Menurun

Efek selanjutnya apabila bagian injeksi motor jarang dilakukan pembersihanm hal ini akan membuat performa mesin menjadi menurun.

Ini masih berkaitan dengan efek sebelumnya, dimana saat injektor terganggu maka semburan bahan bakar akan tersendat dan membuat kinerja dari mesin kurang optimal.

Baca Juga :  Warna Busi Bisa Menjadi Penanda Kondisi Motor Anda

3. Kurang Nyaman dikendarai

Akibat dari performa mesin yang kurang optimal, maka ketika dikendari motor akan seperti tersendat-sendat dan kurang nyaman saat dikendarai.

Hal ini dikarenakan suplai bahan bakan ke ruang pembakaran di mesin kurang optimal karena ada banyak kotoran yang mengendap di bagian injektor.

Selanjutnya, setelah Anda mengetahui dan memahami apa saja efek atau akibat dari tidak melakukan perawatan berkala pada bagian injeksi, selanjutnya untuk menghindari hal tersebut disarankan untuk segera melakukan servis pada komponen injeksi.

Khusus untuk motor Honda Beat injeksi, berikut ini akan redaksi berikan informasi mengenai perkiraan biaya yang harus dikeluarkan untuk melakukan servis rutin di bengkel resmi Honda.

Biaya Servis Injeksi Honda Beat di Bengkel Resmi

Menurut penjelasan dari mekanik resmi Honda, untuk komponen injeksi pada motor sebaiknya dilakukan pengecekan dan servis secara berkala setiap 20ribu KM.

Nantinya, mekanik akan melakukan pengecekan apakah ada komponen yang perlu diganti atau hanya sekedar servis untuk membersihkan saja.

Baca Juga :  Cek Pajak Kendaraan Secara Online Untuk Wilayah Jawa Barat

Sementara untuk biayanya sendiri, berkisar antara Rp 50 ribu hingga Rp 100 ribu, tergatung jenis pekerjaan dan apakah ada komponen yang harus diganti.

Namun demikian, perlu diperhatikan bahwa biaya yang redaksi sebutkan diatas adalah estimasi saja, mungkin dilapangan pada kenyataaannya akan berbeda.

Karena itu, bisa membawa ongkos lebih untuk berjaga-jaga siapa tahu biayanya membengkek karena ada kerusakan lain yang terjadi.

Artikel Menarik Lainnya:

Demikian informasi yang bisa redaksi sampaikan pada artikel kali ini mengenai perkiraan biaya servis injeksi motor Honda Beat, serta informasi tambahan lain mengenai efek dan akibat motor jika jarang dilakukan servis pada komponen injeksinya.

Semoga informasi yang redaksi sampaikan pada artikel kali ini bermanfaat untuk Anda semuanya.

Pos terkait