Tembok Retak Rambut, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Tembok Retak Rambut, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

aramedia.ID – Salah satu keluhan yang kerap dilontarkan oleh pemilik rumah adalah masalah tembok retak rambut. Padahal menurut penuturan si pemilik, rumah tersebut baru saja selesai di bangun atau direnovasi.

Kondisi ini jika tidak segera dilakukan penanganan da perbaikan yang tepat dan cepat, akan berakibat cukup fatal dimana nantinya retak rambut pada dinding tembok ini akan menyebabkan celah yang akan membuat tembok menjadi lembap serta rembes pada saat hujan.

Oleh karena itu, dalam kesempatan kali ini redaksi dari properti aramedia.ID akan memberikan penjelasan mengenai penyebab dan bagaimana cara mengatasi kondisi ini.

Bacaan Lainnya

Apa Itu Tembok Retak Rambut ?

Ini merupakan suatu kondisi dimana dinding atau tembok rumah mengalami keretakan, namun dengan ukuran yang kecil sehingga tidak terlihat dengan jelas.

Keretakan ini terlihat seperti garis-garis degan celah kerapatan yang cukup kecil, itulah mengapa ini dinamakan retak rambut karena hanya berupa retak garis.

Baca Juga :  Daftar Harga Baja Ringan Terlengkap dan Terbaru 2021

Keretakan ini terjadi tidak hanya pada bangunan lawas, tetapi bisa juga di alami oleh dinding tembok yang masih baru.

Meski keretakanannya cukup kecil, namun hal ini tidak boleh disepelakan karena apabila tidak segera di tangani akan menimbulkan masalah yang lebih besar di kemudian hari, misal air hujan yang merembes serta permukaan tembok yang menjadi basah atau lembab.

Penyebab Dinding Retak Rambut

Untuk penyebabnya sendiri, apabila tembok rumah mengalami retak rambut hal ini umumnya dikarenakan pembanguan atau pemasangan struktur tembok yang kurang sempurna.

Bisa juga tembok rumah terkena benturan atau kerobohan benda benda berat, misla tertimpa pohon atau sebagainya.

Sementara jika tembok retak rambut terjadi pada bangunan yang masih baru, ini biasanya disebabkan oleh kurang profesionalnya para tukang yang mengerjakan banguanan tersebut.

Dimana ketik melakukan proses acian, permukaan plesteran dinding tidak dibahasi lebih dahulu, sehingga acian tidak dapat menempel dengan sempurna pada plesteran.

Selain itu, tukang juga kurang memperhatikan kondisi plesteran. Dimana kondisi plesteran masih basah sudah dilakkan pengacian. Sehingga waktu proses hidrasi, uap air terhalang acian atau cat dan muncul celah pada dinding untuk jalan keluar uap air.

Baca Juga :  Kelebihan dan Kekurangan Sumur Bor yang Harus Anda Pahami

Bisa juga di sebabka oleh campuran atau adonan ketika melakukan plester dinding yang tidak sesuai dengan takaran. Imbasnya, saat adonan plesteran itu mengering maka akan menyusut dan menimbulkan celah kecil pada tembok.

Cara Mengatasi Tembok Retak Rambut

Untuk mengatasi masalah ini didasarkan pada kondisi tembok tersebut, apakah ini merupakan tembok bangunan baru atau lawas.

Jika Tembok Lawas

Apabila tembok retak rambut terjadi pada bangunan lawas maka Anda bisa melakukan perbaikan dengan cara berikut:

  1. Pastikan, saat melakukan proses perbaikan ini kondisi cuaca sedang kering atau panas.
  2. Bersihkan semua cat yang menempel pada dinding dan area yang terjadi keretakan.
  3. Selanjutnya, amplas kasar pada permukaan dinding yang retak secara merata.
  4. Bersihkan dinding dari debu, atau kotoran yang masih menempel.
  5. selanjutnya, tutup bagian yang retak menggunakan wall filter khusus yang bisa dibeli di toko bangunan atau bisa juga dengan menggunakan semen nat pada keramik.
  6. Setelah kering, gosok dengan amplas kembali untuk meratakan.
  7. Lalu, lakukan plamir pada dinding dengan sempurna lalu amplas kembali agar hasilnya rata dan halus maksimal.
  8. Terakhir gunakan cat anti bocor untuk dinding. Lakukan pengecatan dua lapis untul hasil yang maksimal.
Baca Juga :  Cara Membersihkan Nat Pada Lantai Keramik Dengan Mudah

Jika Tembok Bangunan Baru

Apabila terjadinya keretakan ini pada dinding bangunan yang masih baru, dna belum di cat hal ini relatif cukup mudah untuk diatasi. Caranya:

  • Cukup dengan menambal bagian yang retak rambut tersebut dengan wall filter khusus dan tunggu hingga kering.
  • Setelahnya, amplas hingga halus lalu akhiri dengan melakukan plamir secara mereta.
  • Ulangi 2 kali plamir untuk hasil yang maksimal.
  • Terkahir lapisi atau gunakan cat rumah minimalis anti bocor untuk dinding.

Demikian informasi mengenai beberapa penyebab tembok retak rambut dan bagaimana cara mengatasi masalah yang satu ini.

Dengan segera melakukan perbaikan apabila mulai terlihat keretakan pada dinding rumah Anda, ini akan meminimalkan kerusakan yang lebih parah. Semoga bermanfaat.

Pos terkait