Rekomendasi Keramik Kamar Mandi Anti Licin, Pakai Merk Ini

Rekomendasi Keramik Kamar Mandi Anti Licin, Pakai Merk Ini
Rekomendasi Keramik Kamar Mandi Anti Licin, Pakai Merk Ini

aramedia.ID – Saat membangun atau merenovasi kamar mandi, perlu diperhatikan dengan seksama mengenai jenis keramik lantai yang akan digunakan. Pastikan untuk menggunakan keramik kamar mandi yang anti licin guna meminimalkan kejadian terjatuh atau terpeleset dikamar mandi.

Pasalnya, selama ini banyak orang yang hanya melihat desain dan warna saja ketika memilih keramik yang akan di gunakan pada lantai kamar mandi, tanpa mempertimbangkan unsur keselamatan.

Sehingga ketika keramik terkena air maka keramik akan licin dan sangat berisiko membuat pengguna kamar mandi terjatuh terpeleset jika tidak berhati-hati.

Bacaan Lainnya

Oleh karena itu, pada artikel kali ini akan redaksi ulas salah satu rekomendasi merk keramik untuk kamar mamdi yang anti licin yang bisa Anda pertimbangkan untuk dipasang pada kamar mandi rumah Anda.

Tips Memilih Keramik Untuk Lantai Kamar Mandi

Sebelum redaksi berikan rekomendasi keramik untuk lantai kamar mandi yang anti licin, sebaiknya Anda pahami lebih dahulu beberapa tips dalam memilih keramik kamar mandi yang tepat.

Baca Juga :  Kedalaman Sumur Bor yang Ideal untuk Rumah Tangga

Seperti yang sudah redaksi rangkum dari berbagai sumber, berikut ini adalah beberapa tips yang bisa Anda terapkan dalam memilih keramik lantai untuk kamar mandi:

  • Pastikan jenis keramik yang digunakan adalah keramik yang bertekstur
  • Pastikan keramik yang akan dipasang adalah keramik yang memiliki sifat anti licin
  • Sesuaikan dengan ukuran kamar mandi yang akan dibuat, semakin besar luas kamar mandi gunakan ukuran keramik yang lebih lebar
  • Pastikan warna antara keramik lantai dan dinding kamar mandi sesuai atau nyambung
  • Pastikan sudah menghitung keperluan keramik yang dibutuhkan sebelum membelinya

Selanjutnya, setelah Anda memahami tips dalam memilih keramik lantai untuk kamar mandi yang tepat, berikut ini akan redaksi berikan rekomendasi salah satu merek keramik lantai kamar mandi yang cukup berkualitas dan tentunya memiliki sifat yang anti licin.

Rekomendasi Keramik Kamar Mandi Anti Licin

Mengingat keselamatan cukup penting, maka dalam memilih keramik kamar mandi juga harus mempertimbangkan kualitas dari keramik itu sendiri selain dari desain dan warnanya.

Baca Juga :  Lakukan Tips Ini Agar Kusen Kayu Tidak dimakan Rayap

Untungnya, saat ini ada salah satu merk keramik untuk kamar mandi yang cukup berkualitas dengan desain yang menarik dan tentunya anti licin meski terkena air.

Merk keramik yang redaksi rekomendasikan adalah keramik merk UNO, yang khusus untuk keramik lantai kamar mandi.

Keramik ini memiliki kualitas KW 1, yang artinya untuk ukuran setiap kepingnya snagat presisi dan ketika dipasang akan sangat rapi dan sama rata jarak antar nat keramiknya.

Keramik lantai kamar mandi keluaran dari Unoceramics ini memiliki tekstur batu alam, dengan finishing matte timbul sehingga tidak licin karena permukaannya kasar dan keset, namun tetap nyaman di telapak kaki.

Keramik lantai kamar mandi ini memiliki ukuran yang bervariatif, namun kebanyakan menggunakan ukuran keramik lantai 25×25 cm.

Untuk harganya sendiri berkisar antara Rp 60 – 70 ribuan, tergantung didaerah mana Anda tinggal. Pada satu dus terdapat 16 Pcs, dengan ukuran per dus adalah 1 meter persegi.

Baca Juga :  Besi Untuk Pondasi Rumah, Ukuran dan Harganya

Mengapa redaksi merekomendasikan merk keramik kamar mandi UNO ini, karena ini adalah salah satu dari 10 merk keramik terbaik dan terpopuler saat ini yang banyak diaplikasikan atau dipakai pada rumah-rumah.

Selain karena harganya yang cukup terjangkau, untuk kualitas, desain, dan warna dari keramik ini cukup banyak pilihannya sehingga memudahkan konsumen untuk menyesuaikan dengan desain rumah dan kamar mandi mereka.

Artikel Menarik Lainnya:

Demikian informasi yang bisa redaksi sampaikan pada kesempatan kali ini mengenai rekomendasi keramik lantai kamar mandi yang anti licin, serta informasi tambahan mengenai tips dalam memilih keramik kamar mandi yang tepat.

Semoga, informasi yang redaksi sampaikan pada artikel kali ini bermanfaat untuk Anda semuanya dan bisa menjadi referensi untuk Anda.

Pos terkait