Berapa Kemiringan Atap Spandek yang Ideal, Ini Penjelasannya

Kelebihan Atap Galvalum yang Sebaiknya Anda Ketahui

aramedia.ID – Dalam pemasangan atap jenis ini, harus diperhatikan betul mengenai kemiringan atap spandek tersebut agar hasilnya lebih rapi.

Seperti yang kita tahu, salah satu bahan untuk atap rumah yang saat ini banyak digunakan adalah bahan spandek.

Bahan atap yang satu ini memiliki banyak kelebihan dibanding dengan bahan lainnya, sehingga rumah-rumah modern saat ini banyak yang memakai bahan ini untuk melapisi atapnya.

Bacaan Lainnya

Berbeda dengan bahan lainnya misalnya genteng atau asbes, dalam pemasangan atap spandek memiliki aturan kemiringan yang berbeda dengan kedua bahan tersebut.

Oleh karena itu, pada artikel kali ini redaksi akan mengulas secara detail berapa kemiringan atap spandek yang direkomendasikan oleh para ahli bangunan.

Baca Juga :  Apa Itu Pondasi Cakar Ayam, Ini Penjelasan Arti dan Fungsinya

Sekilas Tentang Atap Spandek

Berapa Kemiringan Atap Spandek yang Ideal, Ini Penjelasannya

Sebelum redaksi berikan informasi mengenai ukuran kemiringan atap rumah yang ideal jika menggunakan bahan yang satu ini, berikut akan redaksi ulas dahulu secara singkat menganai apa itu atap spandek.

Seperti yang redaksi kutip dari berbagai sumber, spandek merupakan salah satu jenis bahan untuk atap yang terbuat dari campuran bahan alumunium serta seng.

Untuk komposisi rasio yang digunakan untuk membuat atap spandek adalah 55% alumunium dan 43% dari seng, dan sisanya menggunakan bahan dari silicon.

Keunggulan atap yang terbuat dari spandek antara lain bahannya yang kokoh dan kuat, awet, ringan dan mudah dibentuk.

Selain itu atap spandek memiliki beragam bentuk dan juga warna sehingga akan membuat penampakan rumah jadi lebih menarik jika menggunakan atap ini.

Baca Juga :  Ini Perbedaan Antara KPR Syariah dan KPR Konvensional

Dalam proses pemasangan atap spandek ini, biasanya di padukan dengan penggunaan rangka atap baja ringan, meski bisa juga dipasang pada rangka atap yang terbuat dari kayu.

Berikut ini beberepa kelebihan dari atap spandek ketika digunakan untuk atap rumah:

  • Harganya yang cukup murah
  • Banyak desain dan bentuk yang bisa dipilih
  • Banyak pilihan ukuran baik panjang atau ketebalannya
  • Mudah dalam hal pemasangan
  • Mampu menahan dan menyerap panas sinar matahari lebih baik

Setelah memahami menganai apa itu atap spandek, serta informasi mengenai beragam kelebihan atap spandek ini berikut akan redaksi berikan informasi mengenai pemasangan atap spandek terkait ukuran kemiringan yang disarankan.

Kemiringan Atap Spandek yang Ideal

Dalam proses pemasangan atap jenis ini, menurut informasi yang redaksi kutip dari berbagai sumber, sudut kemiringan yang dimiliki oleh atap spandek biasanya berkisar di angka 5 derajat hingga maksimal 60 derajat.

Baca Juga :  Tembok Retak Rambut, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Untuk memasang atap spandek, ada baiknya dilakukan oleh tukang yang profesoional yang khusus melayani pemasangan atap baja ringan dan spandek dan bukan tukang abal-abal.

Hal ini untuk menghindarkan kesalahan yang bisa berakibat fatal dan merusak tampilan rumah secara keseluruhan, karena jika salah salam pengukuran dan pemasangan maka akan menyebabkan rumah jadi kurang menarik.

Demikian informasi dari redaksi mengenai apa itu atap spandek, kelebihan atap spandek serta informasi penting mengenai ukuran kemiringan dari pemasangan atap spandek pada sebuah rumah.

Semoga informasi yang redaksi sampaikan pada artikel ini bermanfaat untuk Anda semua, dan bis ajadi referensi ketika akan membangun rumah impian Anda.

Pos terkait