Kelebihan dan Kekurangan Usaha Rumahan yang Perlu diketahui

Kelebihan dan Kekurangan Usaha Rumahan yang Perlu diketahui

aramedia.ID – Salah satu jenis usaha yang saat ini banyak dijalankan adalah jenis usaha rumahan, yaitu sebuah usaha atau bisnis yang dikelola dari rumah.

Apabila Anda tertarik untuk mencoba membuka usaha rumahan seperti ini, ada baiknya ketahui lebih dahulu apa saja kelebihan dan kekurangan dari bisnis rumahan ini.

Dengan mengetahui berbagai kelebihan dan kekurangan dari bisnis seperti ini, kita bisa menentukan apakah bisnis rumahan tersebut cocok dan sesuai dengan rencana bisnis yang akan dibuka.

Bacaan Lainnya

Karena pada kenyataannya, tidak semua jenis bisnis atau usaha bisa dijalankan dari rumah. Oleh karena itu, sebagai bahan pertimbangan informasi dari redaksi berikut ini bisa Anda jadikan referensi.

Kelebihan dan Kekurangan Usaha Rumahan

Seperti yang redaksi rnagkum dari berbagai sumber, ternyata bisnis model rumahan seperti ini selain memiliki sejumlah kelebihan ada juga kekurangannya yang patut diperhartikan.

Baca Juga :  Mengenal Sistem PO atau Pre-Order Dalam Belanja Online

Agar lebih jelas, berikut akan redaksi ulas secara detail masing-masing kelebihan dan kekurangannya pada lanjutan artikel dibawah ini.

Kelebihan Usaha Rumahan

Setidaknya ada tiga hal yang jadi kelebihan utama dari bisnis atau usaha yang dijalankan dari rumah seperti ini. Berikut adalah penjelasan detailnya dari tiga kelebihan yang redaksi maksud:

  • Hemat Modal

Kelebihan pertama kenapa bisnis rumahan seperti banyak diminati oleh banyak pelaku usaha karena bisa menghemat pengeluaran modal awal yang cukup signifikan.

Modal disini adalah mengenai modal yang harus dikeluarkan untuk biaya sewa tempat, dimana seperti kita tahu modal untuk sewa tempat usaha adalah salah satu modal utama yang cukup besar yang harus dikeluarkan.

  • Hemat Waktu

Kelebihan berikutnya adalah terkait waktu kerja yang lebih fleksibel dan juga hemat waktu. Maksudnya jika Anda membuka usaha yang letaknya cukup jauh dari rumah tinggal maka untuk menuju lokasi usaha butuh waktu yang lumayan.

Belum lagi harus terjebak macet misalnya, serta kemungkinan-kemungkinan terburuk lainnya. Akan tetapi dengan membuka usaha dirumah, Anda bisa lebih hemat waktu.

Baca Juga :  5 Hal yang Harus Diperhatikan Agar Bisnis Makin Berkembang

Sehingga Anda bisa memanfaatkan waktu yang tersisa untuk digunakan hal-hal lain yang lebih bermanfaat untuk usaha Anda.

  • Hemat Tenaga

Berikutnya, kelebihan yang akan diperoleh dengan membuka usaha di rumah adalah lebih bisa hemat tenaga. Artinya, Anda tidak perlu membawa peralatan menuju lokasi usaha.

Karena usaha dijalankan dari rumah, maka peralatan pendukung tak perlu repot dibawa pulang pergi seperti ketika membuka usaha di tempat lain.

Kekurangan Usaha Rumahan

Selain bicara mengenai kelebihannya, kita juga harus paham dan mengetahui juga apa saja kekurangan dari bisnis atau usaha rumahan seperti ini.

Berikut adalah sejumlah kekurangan dari bisnis rumahan yang sebaiknya Anda ketahui:

  • Lokasi Usaha Kurang Strategis

Sebagaimana kita ketahui, salah satu hal utama yang perlu diperhatikan agar usaha ramai oleh pembeli adalah dengan mencari lokasi usaha yang strategis.

Akan tetapi ketika membuka usaha dirumah, terkadang letaknya berada di area yang mungkin kurang begitu ramai, sehingga berimbas pada banyaknya pembali yang datang.

Baca Juga :  Jarang diketahui, Begini Cara Memperoleh Uang Dari Google

Namun sebaliknya, jika rumah Anda berada di area yang ramai atau berada di pinggir jalan utama yang banyak dilalui oleh orang banyak ini bisa jadi salah satu keuntungan.

  • Potensi Keutungan yang Tidak Maksimal

Barkaitan dengan poin diatas, ketika lokasi usaha rumahan Anda berada di area yang kurang ramai tentu akan berimbas pada pemasukan.

Hal ini akan mengakibatkan potensi keuntungan yang bakal diperoleh dari usaha juga kurang maksimal.

  • Rumah Tinggal Jadi Kurang Nyaman

Hal berikutnya yang jadi kekurangan dari usaha rumaha adalah, nantinya rumah tinggal Anda akan banyak dipenuhi oleh barang-barang yang berkaitan dengan usaha Anda.

Hal ini akan membuat kenyamanan dalam keluarga mungkin akan sedikti terganggu, terlebih jika Anda tidak pandai dalam mengaturnya, maka sudah pasti akan terlihat berantakan.

Demikian informasi dari redaksi mengenai apa saja kelebihan dan kekurangan dari membuka usaha rumahan. Semoga informasi ini bisa jaid bahan pertimbangan dan referensi Anda sebelum memutuskan untuk membuka usaha.

Pos terkait